Wednesday, November 23, 2016

Belajar AutoCAD 2007 Edisi Gambar Kerja Rumah Tinggal – Part 1 (Denah)




LnK
Denah (Part 1)

Hallo sobat LnK, setelah 2 postingan sebelumnya (Tentang Pengenalan AutoCAD 2007 dan Perintah Dasar pada AutoCAD 2007) kini kami akan sampaikan  TUTORIAL AUTOCAD  MEMBUAT GAMBAR KERJA RUMAH TINGGAL .Setelah kita mengenal tentang AutoCADdan beberapa perintah dasarnya kita pun dapat memulai untuk mencoba membuat sebuah gambar kerja rumah tinggal. Hal yang perlu di perhatikan di sini adalah kita harus punya sket ataupun gambaran ukuran dan bentuk dari rumah yang akan kita buat,hal ini dapat mempermudah kita dalam memulai membuat gambarnya nanti.

Ok  lansung saja lah kita mulai Tutorial AutoCAD Membuat Gambar Kerja Rumah Tinggal - Bagian 1 (Denah)!,Sebelum Kita memulainya akan lebih mudah jika kita membuat layer untuk gambarnya nanti. Misal layer untuk (As,Kolom,Dinding..dll),Seperti gambar di bawah ini



LANGKAH I
Buat garis AS dengan ukuran sesuai gambar. Anda dapat menggunakan perintah LINE atau POLYLIN


GARIS-AS

LANGKAH II
Buatlah obyek KOLOM  serta arsirannya, ukuran sesuai gambar. Gunakan perintah LINE atau POLYLINE atau pun RECTANGLE untuk membuatnya. Perintah HATCH (Ar-Conc)digunakan untuk membuar arsiran. Letakan obyek kolom yang sudah jadi ke seluruh titik pojok pada garis AS. Gunakan perintah COPY untuk menyelesaikan langkah ini.


KOLOM

LANGKAH III
Buat garis DINDING PLESTERAN dengan bentuk sesuai gambar. Pada tahap ini, Anda dapat menggunakan perintah draw seperti LINE atau MULTYLINE atau POLYLINE atau RECTANGLE. Perintah modify dapat pula digunakan untuk menyelesaikan langkah ini, seperti OFFSET atau COPY dan TRIM. (ukuran dinding plesteran 15cm).


DINDING-PLASTER

LANGKAH IV
Buat garis DINDING BATA dengan ukuran sesuai gambar (warna hijau). Anda dapat menggunakan perintah draw seperti : LINE atau MULTYLINE atau POLYLINE. Sedangkan perintah modify yang dapat digunakan diantaranya:  COPYOFFSETTRIM, STRETCH. (ukuran dinding bata 12cm).


DINDING-BATA

LANGKAH V
Buat obyek KUSEN PINTU dan KUSEN JENDELA dengan bentuk dan ukuran sesuai gambar, kemudian letakan pada denah yang ada. Dalam proses pembuatan obyek ini, perintah drawyang dapat digunakan antaralain:  LINEPOLYLINERECTANGLE, CIRCLE, ARC. Sedangkan perintah modify yang dapat digunakan diantaranya:  COPYMIRRORMOVE, TRIM, ROTATE,HATCH, BLOCK.


KUSEN-PINTU dan JENDELA
LANGKAH VI
Lakukan modifikasi pada garis DINDING PLESTERAN dan DINDING BATA disetiap posisi peletakan KUSEN PINTU dan JENDELA. Gunakan perintah TRIM untuk memotong garis tersebut sehingga bentuknya menjadi seperti gambar.


TRIM DINDING-PINTU dan JENDELA

LANGKAH VII
Buat ARSIRAN DINDING BATA dengan bentuk seperti pada gambar (warna hijau). Anda dapat menggunakan perintah HATCH dengan pattern ANSI32 .


ARSIR-BATA

LANGKAH VIII
Buat obyek TERAS,RUMPUT,dan TANAMAN  pada bagian depan dan belakang denah. Dalam proses pembuatan TERAS, perintah draw yang dapat digunakan antaralain:  LINEPOLYLINERECTANGLE. Perintah HATCH digunakan untuk membuat pola lantai dengan type LINE.
Untuk RUMPUT Anda dapat menggunakan perintah HATCH dengan type GRASS.
Sedangkan untuk TANAMAN . Anda dapat menggunakan TOOL PALETTES – ARCHITECTURAL – TREES untuk mempermudah dalam menyelesaikan tahap ini. Gunakan perintah SCALE dan MOVE untuk mengatur posisi obyek tanaman.


TERAS

RUMPUT

TANAMAN

LANGKAH IX
Lengkapi pula denah dengan obyek FURNITUR (warn abu-abu)  seperti pada gambar. Anda dapat menggunakan DESIGN CENTER – HOME – SPACE PLANNER atau EDIT BLOCK DEFINITIONuntuk mempermudah dalam menyelesaikan tahap ini. Gunakan perintah SCALE dan MOVE untuk mengatur posisi obyek furnitur.


FURNITUR

Langkah X
Buat TEKS ruang dan level (warna biru) sesuai gambar. Beberapa perintah yang dapat Anda gunakan diantaranya:  TEXTCOPYMOVE .


TEKS

LANGKAH XI
Buat DIMENSI UKURAN denah sesuai gambar (warna merah). Beberapa perintah yang dapat Anda gunakan diantaranya:  DIMENSION LINEARCONTINUEQUICK DIMENSION.


DIMENSI

LANGKAH XII
Langkah terakhir buat JUDUL GAMBAR (warna putih) dengan menggunakan perintah TEXTdan LINE.


JUDUL


#HASIL AKHIR DENAH RUMAH TINGGAL


DENAH

1 comment :